Cerita Sedih Gagal Selamatkan Sopir Truk Setelah Jembatan Ambruk

Dibalik tragedi ambruknya jembatan Babat-Widang, ada sekelumit kisah menyayat hati. Mungkin Yusron (37 tahun), tidak akan pernah bisa melupakan kejadian yang baru saja dia alami.

Cerita Haru Gagal Selamatkan Sopir Truk Setelah Jembatan Ambruk


Yusron adalah salah satu pengguna jalan yang kebetulan akan melintas jembatan nasional yang menghubungkan Kabupaten Lamongan dan Kabupaten Tuban tersebut.

Tapi ketika dia berada di ujung jembatan, tiba-tiba jembatan nasional itu ambruk. Setelah itu, ia melihat ada beberapa truk dan sepeda motor yang terjun ke sungai Bengawan Solo tersebut.

Dengan cepat Yusron ikut turun menolong beberapa orang yang berharap masih bisa diselamatkan. 

"Ketika saya turun menolong, korban sempat berpegangan dan menarik tangan saya kuat-kuat," ucapnya dikutip dari Kompas.com, Rabu (18/04).

Yang dia tolong adalah Muchlisin, salah seorang sopir truk yang ikut terjebak di dalam sungai setelah jembatan ambruk. 

Yusron mengaku tidak sempat melihat wajah Muchlisin. Menurutnya, hanya tangan yang keluar dari permukaan air. 

"Saya terasa betapa kuatnya cengkeraman tangan korban memegangi tangan saya," tambah pria asal Babat, Lamongan ini.


Tapi mungkin pada saat itu posisi tubuh sang sopir terjepit, dan juga pintu dump truck yang sulit dibuka, maka Muchlisin cukup sulit ditarik dari dalam air.

Setelah ada beberapa orang lain yang ikut menolong, tubuh Muchlisin berhasil diselamatkan. Namun sayang, nyawanya tidak sempat tertolong.

Yusron menambahkan, Muchlisin meninggal diduga karena tenggelam dan bukan karena benturan akibat ambrolnya jembatan tersebut. 

"Tubuhnya utuh, apik, dan tidak banyak luka," tandasnya.

Semoga amal ibadah korban diterima oleh Sang Pencipta. Amin

Subscribe to receive free email updates:

2 Responses to "Cerita Sedih Gagal Selamatkan Sopir Truk Setelah Jembatan Ambruk"

  1. Buruan Gabung Sekarang Bersama Winning303 !!!

    Hanya 1 Akun Dapat Bermain Semua Permainan :
    1. Sportbooks
    2. Live Casino
    3. Slots
    4. Lottery
    5. Poker
    6. Sabung Ayam

    Informasi Lebih Lanjut, Silakan Hubungi Kami Di :
    Melayani LiveChat 7 x 24 Jam Nonstop :
    - WA : +6281717177303
    - BBM : WINNING303
    - LINE : WINNING303

    BalasHapus